DPD Golkar Jatim beri sinyal usung Gus Ipul
JURNAL3 | SURABAYA – DPD Partai Golongan Karya Jatim memberi sinyal dukungan pencalonan untuk bakal calon gubernur.
Nama yang disebutkan ini adalah Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf. Dukungan ini diberikan dengan pertimbangan sosok dan figur Gus Ipul yang dinilai sudah teruji memimpin Jawa Timur.
Pernyataan ini disampaikan oleh Ketua DPD Partai Golongan Karya Jawa Timur Nyono Suherli Wihandoko saat mendampingi kunjungan Menko Kemaritiman Dan Kelautan Luhut Binsar Panjaitan bersama wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf, Selasa (21/03/2017)).
Nyono suherli Wihandoko Ketua DPD Golkar Jatim menyatakan, sebelum perayaan ulang tahun Golkar ke 53 nama-nama bakal calon yang diusung Partai Golkar akan diumumkan.
“Nama Gus Ipul, sebagai salah satu calon yang di unggulkan sambil menunggu survey terakhir dari partai itu,” pungkas Nyono.@kurniawan
Leave a Reply