jurnal3 / MOSKOW – Sebanyak kurang lebih 74 fasilitas militer Ukraina dilaporkan hancur lebur dalam invasi hari pertama, Kamis (24/2/2022) dalam operasi skala penuh Rusia. Ke-74 fasilitas militer itu hancur akibat dihantam rudal-rudal presisi tinggi yang diluncurkan dari jet tempur dan kapal perang Rusia.
“Akibat serangan yang dilakukan oleh angkatan bersenjata Rusia, 74 fasilitas darat militer Ukraina hancur,” kata Igor Konashenkov, juru bicara kementerian pertahanan Rusia, dalam sebuah pernyataan dikutip dari AFP.
Di luar fasilitas militer itu, Rusia juga mengklaim telah menembak jatuh sebuah helikopter militer Ukraina dan empat drone pengintai.
Hingga berita ini diturunkan, pasukan Rusia dan Ukraina masih saling berjuang untuk menguasai sebuah pangkalan udara lagi di pinggiran utara ibukota Kyiv.
“Pertempuran sedang berlangsung untuk lapangan terbang Gostomel,” kata kepala angkatan bersenjata Valeriy Zaluzhny dalam sebuah pesan yang diposting di Facebook.
Dikutip Reuters, Ukraina juga melaporkan bahwa Rusia sudah melancarkan 203 serangan dalam sehari sejak invasi dimulai pada Kamis (24/2) pagi tadi.
Perang meletus setelah Presiden Rusia, Vladimir Putin, resmi memerintahkan operasi militer di Donbas, wilayah di timur Ukraina yang dikuasai separatis pro-Moskow./*afp,reuters