BBM di Indonesia Naik, di Malaysia Harga Diturunkan

JURNAL3.NET / KUALA LUMPUR – Di saat Pemerintah Indonesia menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), pemerintah Malaysia justu membuat kebijakan dengan menurunkan harga BBM) RON97, dan mempertahankan harga untuk jenis lainnya di tengah lonjakan harga minyak dunia.

Dikutip dari Malaymail, Kementerian Keuangan Malaysia menyampaikan harga eceran untuk bensin dengan RON97 mengalami penurunan sebesar lima sen, dari yang semula 4,35 ringgit Malaysia per liter menjadi 4,30 ringgit Malaysia per liter.

Sedangkan harga BBM RON95 dan solar tidak mengalami perubahan, yakni tetap di harga 2,05 ringgit Malaysia per liter untuk BBM RON95 dan 2,15 ringgit Malaysia per liter untuk jenis solar.

Dalam sebuah pernyataan, Kementerian Keuangan Malaysia mengatakan bahwa penurunan harga BBM jenis RON97 tersebut untuk melindungi konsumen dari kenaikan harga minyak global.

Sementara itu, harga BBM di Malaysia ditetapkan berdasarkan harga eceran mingguan produk minyak bumi, menggunakan formula Mekanisme Penetapan Harga Otomatis (APM).

“Pemerintah akan terus memantau tren harga minyak mentah global dan mengambil langkah-langkah yang tepat untuk memastikan kesejahteraan rakyat terus terlindungi,” katanya./*mml

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 5 seconds