JURNAL3.NET / MOJOKERTO – Komunitas sosial Tiara Kasih Sidoarjo (TKS), Kamis (24/11/2022), menggelar acara ulang tahun ke-2, di Villa Safina, Trawas, Mojokerto.
Komunitas ini terdiri dari berbagai status sosial ini kerap menggelar acara sosial diantara sesama anggotanya.
Ketua Pembina TKS, Sutomo, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas soliditas anggota hingga memasuki tahun ke-2.
Kepada seluruh anggota, Sutomo juga memberikan apresiasi atas terlaksananya acara malam ini.
“TKS akan tetap eksis dan solid ke depan. Kita akan tetap fokus pembenahan di dalam komunitas,” ujar Sutomo.
Sejarah singkat TKS berawal saat kumpul-kumpul di Tiara Food Court Sidoarjo, yang selalu diisi dengan acara bernyanyi bersama.
Tanggal 10 Oktober 2020, TKS resmi dibentuk sebagai perwujudan rasa persaudaraan.
Harapan di usia ke-2 ini, tidak ada lagi perbedaan pendapat dan semuanya bersatu untuk memperkuat TKS sebagai komunitas yang bertanggung jawab.
Acara puncak ulang tahun ke-2 kali ini disimbolisasi dengan pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur atas eksistensi komunitas yang mengedepankan persaudaraan diantara sesama anggotanya./*Rizal Hasan