JURNAL3.NET / MALANG – Sekretaris Daerah (Sekda) Prov. Jawa Timur Adhy Karyono berharap Kepala OPD beserta jajarannya terus meningkatkan dan mengoptimalkan pengembangan kinerja di lingkungan provinsi Jawa Timur.
Hal tersebut sesuai dengan visi dan misi Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa yang menginstruksikan kepada jajaran Pemprov Jatim untuk memberikan pelayanan publik yang prima, sehingga dapat meningkatkan kepuasan pada masyarakat.
“Sudah beberapa hari ini banyak sekali yang didapat di sini oleh seluruh pejabat di tingkat pratama dan juga sekretaris yang membawa kewenangan di birokrasi Jatim,” ujar Adhy saat menutup kegiatan Refreshment Manajemen Pemerintahan Tahun 2023 di lingkungan Provinsi Jawa Timur yang dilaksanakan di Grand Mercure Hotel Malang, Jumat (13/1/2023).
Sebagai informasi, Refreshment Manajemen Pemerintahan Tahun 2023 yang diselenggarakan selama 3 hari mulai 11-13 Januari 2023 tersebut menghadirkan beberapa narasumber berkompeten.
Diantaranya yakni, Praktisi Teknologi Informasi Ainun Najib, Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas, Aparatur dan Pengawasan Erwan Agus Purwanto, mantan Menteri BUMN RI dan Mantan Direktur PLN Dahlan Iskan, Akademisi dan Praktisi Bisnis Prof Rhenald Kasali dan lain sebagainya.
Menariknya, pembelajaran bagi Kepala OPD di lingkup Pemprov Jatim ini dikemas dengan diskusi dan tanya jawab.
“Dari beberapa narasumber kita mendapat hasil dan manfaat luar biasa. Karena yang dihadirkan bukan sembarangan, hampir semuanya orang terkenal dengan berbagai macam legacynya,” ujar Adhy.
“Ini semangat yang baik untuk mengawali tahun 2023,” imbuhnya.
Forum yang diselenggarakan oleh Balai Pelatihan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jatim tersebut, secara langsung memberikan power personality yang diharapkan pula dapat menambah kepercayaan diri masing-masing Kepala OPD. Tidak hanya pada forum lokal dan nasional melainkan pula pada forum internasional.
“Bahwa pejabat Jatim adalah pejabat kelas dunia,” imbuhnya./*Red