Fokus Genjot Promosi Coklat, Pemkab Mojokerto Gelar Grand Final Puteri Cokelat

JURNAL3/MOJOKERTO – Salah satu Rangkaian Majafest 2021 Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur yaitu malam Grand Final Puteri Cokelat Kabupaten Mojokerto. Acara ini diadakan di Wisata Desa Bumi Mulya Jati (BMJ), Desa Randugenengan, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto pada hari Minggu, (07/11/2021).

Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati menyampaikan bahwa Majafest 2021 merupakan upaya Pemerintah Daerah dalam rangka pemulihan ekonomi masyarakat Kabupaten Mojokerto.

“Kita semuanya terdampak, akibat pandemi covid 19. Kita bersyukur bahwa saat ini Kabupaten Mojokerto sudah ada pada PPKM Level 2. Dan itu diikuti dengan kelonggaran-kelonggaran sehingga masyarakat Kabupaten Mojokerto terutama para pegiat pariwisata di Kabupaten Mojokerto, bisa bersyukur dan bernafas lega. Karena sudah diperkenankan dibuka tempat wisatanya meskipun dengan berbagai ketentuan terkait dengan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Bupati mengatakan, bahwa potensi kakao dan coklat merupakan komoditi yang menarik perhatian dunia. Di Kabupaten Mojokerto sendiri memiliki potensi itu.

“Kopi dan kakao merupakan komoditi yang  menarik perhatian dari seluruh penjuru dunia. Dan ternyata Kabupaten Mojokerto punya potensi yang sangat luar biasa. Kabupaten Mojokerto memiliki kakao dan kopi yang spesifik. Tentu ini bisa menjadi daya tarik,”jelasnya.

Bupati menambahan, Puteri Cokelat Kabupaten Mojokerto diharapkan menjadi sosok representatif dari kekayaan hasil perkebunan.

“Puteri Cokelat yang tentunya ini baru kali ini dilaksanakan di Kabupaten Mojokerto. Ini bagaimana para Puteri Cokelat ini nanti akan menjadi duta, yang akan memberikan informasi terkait kekhasan cokelat di Kabupaten Mojokerto,”pungkasnya. (Syaiful)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This will close in 5 seconds